Tuesday, December 30, 2008

Sekilas Jurnal Selasa

Kembali dari Jakarta. Setelah seminggu mencoba melepas penat, kembali ke kota kembang ini dengan berbagai macam hal yang lumayan keteteran...hehe

Tapi sebetulnya ada beberapa keuntungan;
  1. Bisa menyendiri untuk sementara waktu<
  2. Bisa autis sendiri di kamar kos
  3. Membuat beberapa prakarya atau melakukan beberapa eksperimen yang tertunda
  4. dan lain-lain, tergantung sikon
Tapi serius, terkadang ngemo (kata dasar emo diberi imbuhan me-, yang berarti melakukan tindakan yang bersifat emo) bisa jadi sangat menyenangkan. Kalo ngga mau dibilang emo paling istilah gaul lainnya 'lagi feeling blue'. Perasaan yang kadang-kadang suka muncul sendiri...hahaa

Kemaren pas pulang yah sempetlah refreshing colongan...hehee.
Walaupun Mama kadang suka uring-uringan karena lagi ada masalah keluarga yang cukup kompleks...

Well, nulis apa lagi ya..
ngga ada kegiatan menarik(atau belum ada)

  • Ada iklan AXE keren. Ngga tau keluarnya kapan. Yang jelas gwe baru liat. Cewe yang terkahir PATUT dipantengin...cantik abessss**
  • Trus karena soundtracknya juga keren, gwe cari lagunya dan ternyata The Seeds adalah si pemilik lagu.cihuy deh...lagunya catchy menurut gwe.
  • Saya semakin mencintai jaringan sosial bernama Facebook. Maaf, bukannya mau membanding-bandingkan Facebook dengan jaringan sosial milik 'tetangga' yang sudah lebih dulu muncul dan berinisial sama, tapi Facebook memang punya lebih banyak keunggulan, lebih connecting people dan lebih banyak fitur yang ditawarkan. Kemaren saya bertemu dengan salah seorang teman SD di Facebook. Dari accountnya kemudian saya menemukan teman SD yang lain, kemudian teman SD yang lainnya lagi dan yang lainnya lagi. Hahaha! Lucu sekali. Rasanya dulu kita masih anak di bawah umur yang lugu, kemudian bertemu lagi setelah bertahun-tahun lewat jejaring sosial ini. Desas-desus akan diadakannya reunian pun beredar. Terima kasih, FACEBOOK!


.............



Libur panjang masih merupakan suatu kebutuhan primer yang sayangnya masih belum tercapai.gosh*


>>ayoo ayooo saya ingin jalan-jalan<<